Kenapa Allah SWT Melakukan Ini Ke Palestina?

By chikitadinda - 14.48

Beberapa artikel yang kutulis di label ini akan banyak membahas terkait pendidikan untuk anak muslim tentang Palestina. Bertujuan untuk tempat hasil belajarku sebagai orang tua (biidznillah) dari berbagai sumber referensi. Sebagai orang tua Muslim, penting bagi kita untuk mendidik anak-anak kita tentang pentingnya Palestina dalam Islam serta pentingnya sejarah dan budaya. Mengajari mereka tentang Tanah Suci dan perannya dalam sejarah Islam dapat membantu menumbuhkan pemahaman dan apresiasi yang lebih mendalam terhadap agama. Semoga bisa bermanfaat pula untuk orang tua-orang tua yang mendapatkan link artikel ini.




"Bu, kenapa sih hal buruk menimpa orang baik?"

Sebagai orang tua, banyak yang mendapatkan pertanyaan seperti ini dari anak-anak.

Mengingat kejadian terkini, kita mungkin menghadapi pertanyaan-pertanyaan ini, dan belum menemukan kata-kata yang tepat untuk menjelaskannya dan tentu bisa menjadi suatu tantangan tersendiri.

Jadi, di artikel ini diharapkan bisa memberikan petunjuk berikut untuk membantu memandu percakapan tersebut. 

Ketika anak-anak mendengar tentang penindasan yang dihadapi rakyat di Palestina, mereka mungkin bertanya kepada kita sebagai orang tuanya...

“Bu, kenapa Allah mengijinkan hal ini?”
“Bukankah Allah Maha Penyayang?”

Sebelum menjawabnya, perlu untuk diingat:
- Kita ingin anak-anak kita merasa dipahami dan didukung dalam perasaan dan pertanyaan mereka.
- Kita harus membantu mereka memahami bahwa Allah SWT itu baik dan penyayang, dan hidup ini adalah ujian. Dan, bahwa Allah SWT menginginkan yang terbaik untuk kita, agar bisa memberikan pahala tertinggi berupa surga di akhirat nanti.


1. Rasulullah SAW adalah orang yang paling dicintai Allah SWT, dan beliau menghadapi banyak cobaan.

Meski sangat dicintai oleh Allah SWT, namun Nabi Muhammad SAW mengalami banyak sekali cobaan seperti yatim piatu, hutang, penganiayaan, dan masih banyak lagi sepanjang hidupnya.

Hal ini menunjukkan bahwa Allah SWT menguji orang-orang yang paling Dia cintai, dan mereka akan diberi pahala di akhirat.

Bahkan di saat-saat sulit sekalipun, kita harus percaya kasih dan rahmat Allah SWT selalu bersama kita, membimbing kita menuju pahala yang indah

2. Allah SWT adalah sebaik-baik perencana

وَإِذْ يَمْكُرُ بِكَ ٱلَّذِينَ كَفَرُوا۟ لِيُثْبِتُوكَ أَوْ يَقْتُلُوكَ أَوْ يُخْرِجُوكَ ۚ وَيَمْكُرُونَ وَيَمْكُرُ ٱللَّهُ ۖ وَٱللَّهُ خَيْرُ ٱلْمَـٰكِرِينَ

Artinya: "Dan [ingatlah, wahai Muhammad], ketika orang-orang kafir bersekongkol melawanmu untuk menahanmu atau membunuhmu atau mengusirmu [dari Makkah]. Namun mereka merencanakan, dan Allah merencanakan. Dan Allah adalah sebaik-baik perencana." [Q.S. Al-Anfal 8: 30]

Terkadang, kita membuat rencana dan berharap hal-hal tertentu terjadi sesuai keinginan kita. Namun Allah Yang Maha Bijaksana juga punya rencana untuk kita. Dia tahu apa yang terbaik untuk kita, meski saat ini kita tidak memahaminya.

Hikmah Allah SWT ibarat sebuah teka-teki yang besar dan sempurna, dan kita hanya dapat melihat sebagian kecil saja.

3. Penderitaan rakyat Palestina tidak luput dari perhatian

وَلَا تَحْسَبَنَّ ٱللَّهَ غَٰفِلًا عَمَّا يَعْمَلُ ٱلظَّٰلِمُونَ ۚ إِنَّمَا يُؤَخِّرُهُمْ لِيَوْمٍ تَشْخَصُ فِيهِ ٱلْأَبْصَٰرُ

Artinya: "Dan janganlah engkau mengira, bahwa Allah lengah dari apa yang diperbuat oleh orang yang zhalim. Sesungguhnya Allah menangguhkan mereka sampai hari yang pada waktu itu mata (mereka) terbelalak," [QS Ibrahim 14: 42]

Allah SWT itu Sami ul Aleem - Yang Maha Mendengar, Yang Maha Mengetahui

Ketika kita melihat saudara-saudara kita di Palestina menghadapi kesulitan, hendaknya kita ingat bahwa penderitaan mereka tidak luput dari perhatian Allah SWT.

Pengorbanan mereka merupakan suatu kehormatan yang dianugerahkan Allah SWT kepada mereka dan Allah SWT akan membalasnya.

4. Mereka akan diberi imbalan atas perjuangan mereka dalam hidup ini

Allah SWT akan membalas penderitaan dan ketidakadilan mereka di dunia ini dengan surga di akhirat. Pahala surga sungguh diluar imajinasi, dimana mereka akan mendapatkan kedamaian abadi, kebahagiaan, dan kedekatan dengan Allah SWT, terbebas dari segala penderitaan dan kesukaran.

  • Share:

You Might Also Like

0 comments